Simulasi CAT BKN
Merupakan rangkaian kegiatan untuk memperkenalkan Sistem Computer Assisted Test Badan Kepegawaian Negara (CAT-BKN) kepada peserta Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) Tahun 2024 sesuai alur & prosedur pelaksanaan seleksi sebenarnya.
Simulasi berdurasi 45 (empat puluh lima) menit dengan jumlah soal sebanyak 50 soal yang terdiri dari Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelejensi Umum (TIU) dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).
Ketentuan
- Peserta simulasi adalah calon peserta seleksi CPNS Tahun 2024
- Wajib memiliki KTP dan Nomor WhatsApp aktif
- Mendaftar dengan menggunakan 1 NIK (Nomor Induk Kependudukan) yang sah
- Mengisi formulir pendaftaran simulasi
- Peserta dapat memilih jadwal simulasi secara mandiri selama kuota masih tersedia, peserta yang berhasil terdaftar akan menerima notifikasi melalui WhatsApp resmi Kantor Regional XII BKN (0811 7679 463)
- Panitia berhak membatalkan peserta simulasi yang terindikasi menggunakan data palsu
- Membawa KTP dan alat tulis berupa pensil
- Peserta hadir sesuai dengan jadwal dan lokasi simulasi yang telah dipilih saat registrasi
- Berpakaian rapi dan sopan serta dilarang mengenakan jeans, kaos oblong dan sandal
- Melakukan registrasi ulang dengan mengisi daftar hadir yang telah disediakan panitia
- Keikutsertaan simulasi tidak dapat diwakilkan atau diganti dengan peserta lain
Jadwal
Kantor Regional XII BKN Pekanbaru (3 Sesi / Hari)
Registrasi Sesi 1
Mengisi Daftar Hadir & Pemberian PIN
Sesi 1
Simulasi CAT Sesi 1
Registrasi Sesi 2
Mengisi Daftar Hadir & Pemberian PIN
Sesi 2
Simulasi CAT Sesi 2
Registrasi Sesi 3
Mengisi Daftar Hadir & Pemberian PIN
Sesi 3
Simulasi CAT Sesi 3
UPT BKN Padang (3 Sesi / Hari)
Registrasi Sesi 1
Mengisi Daftar Hadir & Pemberian PIN
Sesi 1
Simulasi CAT Sesi 1
Registrasi Sesi 2
Mengisi Daftar Hadir & Pemberian PIN
Sesi 2
Simulasi CAT Sesi 2
Registrasi Sesi 3
Mengisi Daftar Hadir & Pemberian PIN
Sesi 3
Simulasi CAT Sesi 3
UPT BKN Batam (2 Sesi / Hari)
Registrasi Sesi 1
Registrasi ulang & Pemberian PIN
Sesi 1
Simulasi CAT Sesi 1
Registrasi Sesi 2
Registrasi ulang & Pemberian PIN
Sesi 2
Simulasi CAT Sesi 2
PENDAFTARAN TELAH DITUTUP
Cek Peserta
Hasil Simulasi
# | Nama Peserta | ID Lokasi | TWK | TIU | TKP | Total |
---|
Frequently Asked Questions (FAQ)
-
Apa yang harus saya persiapkan untuk mengikut simulasi ini?
Kamu hanya perlu membawa KTP dan menunjukan notifikasi yang kamu terima melalui pesan WhatsApp.
-
Apakah ada ketentuan yang mengatur tentang cara berpakaian selama mengikuti simulasi?
Tentu, sesuai Peraturan Kepala BKN Nomor 5 Tahun 2024 tentang Prosedur Penyelenggaraan Seleksi Dengan Metode Computer Assisted Test Badan Kepegawaian Negara (CAT-BKN), peserta wajib berpakaian rapi, sopan dan bersepatu. Dilarang mengenakan kaos, jeans dan sandal.
-
Nomor WhatsApp(WA) saya tidak aktif. Apakah saya dapat mengganti nomor WA saya?
Bisa, anda cukup menghubungi Helpdesk kami untuk mendapatkan bantuan dengan melampirkan KTP.
-
Saya tidak menerima notifikasi. Apa yang harus saya lakukan?
Anda dapat mengirim ulang notifikasi melalui Menu Cek Peserta dengan memasukkan NIK anda.
-
Berapa biaya untuk mengikuti simulasi ini?
Gratis, simulasi ini tidak dipungut biaya apapun. Waspada terhadap segala bentuk penipuan yang mengatasnamakan Badan Kepegawaian Negara. Apabila anda menemukan oknum yang meminta sejumlah uang silahkan laporkan kepada pihak berwajib.
-
Apakah BKN bekerjasama dengan lembaga atau bimbingan belajar tertentu?
Tidak, BKN tidak pernah melakukan kerjasama atau terafiliasi dengan lembaga manapun.
-
Apakah saya dapat mengikuti simulasi lebih dari 1 kali?
Tidak Bisa, peserta hanya dapat mengikuti sekali simulasi dalam satu periode.
-
Apakah saya dapat mengganti jadwal simulasi ke sesi lainnya?
Tidak Bisa, peserta hanya dapat mengikuti simulasi sesuai dengan jadwal yang telah dipilih secara mandiri.
-
Apakah keikutsertaan saya dapat digantikan oleh orang lain?
Tidak Bisa, hanya peserta terdaftar yang berhak mengikuti simulasi ini.
Helpdesk
LOKASI
UPT BKN Padang
Kapasitas 100 Seat/Sesi
Jl Adinegoro Km. 7 Kel. Batang Kabung Ganting, Kec. Koto TangahPadang - Sumatera Barat